Kecamatan Sin Cheng, provinsi Lao Cai membangun pedesaan baru

(VOVworld) – Belum pernah  kecamatan pegunungan Sin Cheng, kabuapten Si Ma Cai, provinsi Lao Cai penuh dengan suasana kompetisi kerja untuk membangun jalan-jalan pedesaan seperti dewasa ini. Program pembangunan pedesaan baru berhasil mengerahkan partisipasi seluruh masyarakat, semua orang mempunyai pemahaman, ada yang menyumbangkan tanah, ada yang memberikan sumbangan uang dan hari kerja untuk melaksanakan program ini. 

Kecamatan Sin Cheng, provinsi Lao Cai membangun pedesaan baru - ảnh 1          

Wajah pedesaan baru di kecamatan Sin Cheng
(Foto: vovworld.vn)

Desa Xa Xinh Po dipilih menjadi pilot proyek tentang pembangunan pedesaan baru di kecmatan Sin Cheng. Dari tahun 2012, desa ini aktif melakukan sosialisasi dan menggerakkan rakyat supaya menyumbangkan tanah, uang dan hari kerja untuk membeton jalan-jalan dan membangun proyek-proyek kesejahteraan. Saudara Sung Seo Gia, kepala desa Xa Xinh Po memberitahukan bahwa melalui sosialisasi, semua orang melihat kepentingan yang diberikan oleh program pembangunan pedesaan baru, oleh karena itu, semua orang telah menyambutnya sangat hangat. “Pembangunan pedesaan baru dilakukan secara bergotong-royong. Rakyat menyumbangkan tanah dan hari kerja, dalam pada itu, Negara memberikan bantuan dalam hal material batu dan semen untuk membangun jalan. Dulu, mobilitas rakyat sangat sulit, sekarang ini, jalan-jalan telah lebih longgar, rakyat berkesempatan melakukan temu pertukaran, belajar banyak hal, mobilitas menjadi kondusif, maka semua orang merasa tenang”.

       Dari pembangunan desa pilot proyek, hingga sekarang ini, program pembangunan pedesaan baru di kecamatan Sin Cheng digelarkan di semua 9 desa. Thao A Chu, desa Sin Chai memberitahukan: program pembangunan pedesaan baru telah berhasil mengerahkan partisipasi seluruh komunitas. Keluarganya juga dengan sukarela menyumbangkan tanah seluas hampir 100 meter persegi untuk membangun jalan-jalan pedesaan. “Bagi saya, menyumbangkan tanah, menyumbangkan tenaga dan menyumbangkan uang untuk membangun jalan-jalan beton barulah menjadi hal yang pertama”.

Kecamatan Sin Cheng, provinsi Lao Cai membangun pedesaan baru - ảnh 2          

Membangun jalan pedesaan di kecamatan Sin Cheng
(Foto: laocai.gov.vn)

Salah satu kriterium penting tentang pembangunan pedesaan baru yang difokuskan oleh kecamatan Sin Cheng ialah mengembangkan produksi menurut prinsip kombinasi antara produksi pertanian dan produksi kehutanan, serta meningkatkan nilai produksi di atas  satu areal cocok tanam. Kecamatan ini memperkuat intensifikasi, meningkatkan 2 masa tanam per tahun, membawa masa tanam musim semi-musim gugur menjadi masa tanam utama beserta dengan satu masa tanam palawija sehingga meningkatkan taraf hidup perkapita menjadi 600 kilogram pangan per tahun.

     Karena ada areal tanah perbukitan yang luas, maka kecamatan Sin Cheng juga menjadi daerah pelopor dari kabupaten pedalaman Si Ma Cai tentang peternakan di keluarga dengan pembudidayaan dan penjualan secara industrial, punya daerah perancangan penanaman rumput dan berinisiatif tentang sumber pakan untuk ternak dan unggas. Oleh karena itu, hingga sekarang ini, kecamatan Sin Cheng merupakan kecamatan yang punya prosentase ternak rata-rata setiap kepala keluarga ialah 3 ekor ternak, ini merupakan angka yang paling tinggi di kabupaten ini. Lu Minh Duy, desa Mao Xao Chai memberitahukan: “Untuk membangun pedesaan baru, semua kepala desa dan dukuh menyetujui agar ke 9 desa melaksanakan perancangan menurut 19 kriterium yang dikeluarkan oleh provins Lao Caii. Sekarang ini, semua jalan telah dibangun”.

Kecamatan Sin Cheng, provinsi Lao Cai membangun pedesaan baru - ảnh 3          

Pesta musim semi di kecamatan Sin Cheng
(Foto: vovworld.vn)

Menurut Cu Seo Chung, Wakil Ketua Komite Rakyat kecamatan Sin Cheng, pekerjaan perancangan merupakan pekerjaan yang sulit dan rumit, tapi dengan mendapat bantuan dari semua instansi fungsional, sekarang ini, kecamatan Sin Cheng telah menyelesaikan pekerjaan perancangan dan telah mencapai 5 kriterium diantara ke 19 kriterium tentang pembangunan pedesaan baru. “Melakukan sosialisasi kepada rakyat untuk mengembangkan kekuatan kaum tani. Di 9 desa di kecamatan Sin Cheng, 100% warga setuju menyumbangkan tanah untuk membangun jalan-jalan, sekolahan, klinik kesehatan dan gedung wisma budaya. Warga menyumbangkan hari kerja. Kecamatan ini membuat rencana yang kongkrit, misalnya, setiap tahun akan berusaha menyelesaikan kira-kira 4 kriterium”.

    Dengan berusaha dan bersatu padu dalam mengembangkan faktor internal dalam membangun pedesaan baru yang dilakukan oleh pemerintahan dan rakyat berbagai etnis di kecamatan, dengan pekerjaan-pekerjaan yang kongkrit, kecamatan Sin Cheng sedang cepat menyelesaikan semua kriterium tentang pembangunan pedesaan baru. Pemerintahan dan rakyat semua etnis di sini berusaha agar sampai akhir tahun 2015 akan menyelesaikan semua kriterium tentang pembangunan pedesaan baru./. 

Komentar

Yang lain