Vietnam-Singapura Berbagi Pengalaman tentang Pembangunan Jaringan Pengelolaan Komunitas

(VOVWORLD) - Ibu Nguyen Thi Thu Ha, Wakil Ketua – Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, pada Selasa (04 Juli), di Kota Hanoi, telah memimpin pembicaraan antara delegasi tingkat tinggi Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam dengan delegasi tingkat tinggi Asosiasi Rakyat Singapura yang dikepalai oleh Jimmy Toh Yong Leng, Direktur Eksekutif Asosiasi sehubungan dengan kunjungan kerjanya di Vietnam.
Vietnam-Singapura Berbagi Pengalaman tentang Pembangunan Jaringan Pengelolaan Komunitas - ảnh 1Panorama pembicaraan tersebut (Foto: Minh Duc/VNA)

Pada pembicaraan itu, Ibu Nguyen Thi Thu Ha menginginkan agar Asosiasi Rakyat Singapura terus berbagi pengalaman dan cara membangun jaringan pengelolaan komunitas, turut meningkatkan hasil guna dalam penggelaran pola-pola kelola diri di zona pemukiman. Dia meminta Asosiasi tersebut supaya terus memperhatikan untuk mendorong badan-badan fungsional dan badan-badan usaha Singapura guna memperkuat kerja sama dengan Vietnam di semua bidang, khsusnya tentang pertahanan, keamanan, ekonomi, perdagangan, investasi, dan pendidikan.

Pada pihaknya, Jimmy Toh Yong Leng menyatakan kegembiraan atas kerja sama erat dan efektif antara Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam dan Asosiasi Rakyat Singapura melalui isi-isi yang telah ditandatangani dalam MoU program kerja sama antara dua organisasi. Dia menginginkan agar kedua belah pihak akan melaksanakan cara-cara baru untuk memperkuat pertukaran dan berbagi pengalaman secara lebih efektif pada waktu mendatang.

Komentar

Yang lain