Festival Hue ke-8: “Warisan budaya dengan integrasi dan perkembangan”

(VOVworld) – Festival Hue ke-8 tahun-2014 dengan tema “Warisan budaya dengan integrasi dan perkembangan” akan dibuka pada Sabtu malam (12 April) dan berakhir pada Minggu malam (20 April) ini. Demikian informasi yang dikeluarkan pada jumpa pers yang diadakan pada Jumat pagi (4 April).

Di samping rombongan-rombongan kesenian profesional di dalam negeri, Festival Hue ke-8 ini menyerap partisipasi dari 65 rombongan dan grup kesenian dari 38 negara dan teritorial di dunia. Vuong Duy Bien, Deputi Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, memberitahukan: “Untuk meningkatkan daya tarik bagi satu event besar seperti ini maka selain mendemonstrasikan identitas dan warisan budaya Tanah Air, maka harus ada banyak aktivitas lain yang dipertunjukkan. Program kesenian yang dipertunjukkan pada satu festival yang besar ini juga merupakan kesempatan untuk memperkenalkan dan belajar pengalaman, bersamaan itu mengkonektivitaskan informasi dan melakukan konektivitas dengan festival-festival kesenian lainnya”.

Festival Hue ke-8: “Warisan budaya dengan integrasi dan perkembangan” - ảnh 1
Logo Festival Hue-2014
(Foto: nhandan.com.vn)

Pada festival Hue kali ini akan diadakan aktivitas-aktivitas utama misalnya: Festival Baju Panjang (Ao Dai-baju perempuan tradisional Vietnam), program memuliakan seni nyanyi Hue, pesta kuliner internasional, lokakarya strategi pengembangan industri dan pariwisata kapal laut, konferensi Menteri Kebudayaan dan Kesenian negara-negara ASEAN, beserta banyak aktivitas olahraga lainnya.

Dalam kerangka Festival Hue-2014, Festival Tarian internasional 2014 untuk pertama kalinya akan diadakan di provinsi Thua Thien Hue. Ini untuk pertama kalinya Vietnam menyelenggarakan Festival tarian ini dengan target menemukan kesamaan dalam seni tari antara berbagai bangsa dan merangsang karya-karya tarian kontemporer. Festival Tarian Internasional-2014 menyerap partisipasi dari 9 rombongan kesenian internasional dan 16 satuan kesenian dalam negeri. Ini merupakan kesempatan bagi para penari Vietnam untuk mendekati, melakukan temu pertukaran dan belajar intisari seni tari internasional./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain