Festival Hue-Brand yang sudah ditegaskan

(VOVworld) – Selama hari-hari ini, Ibu Kota kuno Hue sedang hidup dalam suasana yang bergelora dan ramai dengan banyak pesta, aktivitas pertunjukan kesenian dalam kerangka Festival Hue 2014. Tahun ini adalah tahun ke-8 provinsi Thua Thien Hue mengadakan pesta kontemporer menurut pola festival dari kota-kota yang terkenal di dunia. Semua festival Hue ini telah menjadi pesta khas yang dikaitkan dengan tradisi dan sejarah budaya kota Hue, membawa citra dan kebudayaan kota Hue pada khususnya dan Vietnam pada umumnya lebih dekat dengan dunia. Festival Hue sedang berangsur-angsur menjadi satu brand kebudayaan Vietnam. 

Festival Hue-Brand yang sudah ditegaskan - ảnh 1

Aktivitas dalam Festival Hue tahun 2010
(Foto: huefestival.com)

Dengan tema “Pusaka budaya dengan integrasi dan perkembangan”, Festival Hue 2014 menghimpun semua program kesenian yang tipikal dan khas  bagi daerah-daerah budaya di Ibu Kota kuno Vietnam. Terbanding dengan 7 festival sebelumnya, Festival Hue 2014 mengalami banyak pembaruan. Hal ini akan dimanifestasikan dalam malam pembukaan (12 April) dengan satu program yang adanya kombinasi antara kesenian tradisional Vietnam dan kesenian kontemporer dunia.

Sebagai satu peristiwa yang berskala nasional dan bersifat internasional, Festival Hue 2014 dikaitkan dengan peristiwa-peristiwa sejarah, kebudayaan kota Hue semua peristiwa budaya, politik nasional, bersamaan itu dikombinasikan dengan aktivitas-aktivitas kebudayaan, pariwisata, kesenian dan pesta berskala besar terus menegaskan brand Festival Hue dengan ciri-ciri khas yang mendapat penilaian tinggi dari sahabat-sahabat internasional melalui festival-festival sebelumnya. Festival Hue 2014 juga merupakan tempat berhimpunnya kebudayaan Vietnam dan kebudayaan banyak negara lain di dunia. Festival tahun ini menyerap partisipasi dari kira-kira 700 seniam-seniwati rombongan-rombongan kesenian dari 37 negara lain, bersamaan itu ialah partisipasi lebih dari 1.000 seniman-seniwati domestik untuk melakukan pertunjukan di festival kali ini. Ngo Hoa, Wakil Harian Ketua Komite Rakyat provinsi Thua Thien Hue, Ketua Panitia Penyelenggara Festival Hue 2014 memberitahukan: Ruang Festival Hue ke-8 terus diperluas, tidak hanya dalam skala kota Hue saja, tapi juga ke daerah pedesaan, daerah pegunungan, daerah pantai, rumah sakit untuk mengabdi pasien, ke zona industri untuk mengabdi kaum buruh dengan semangat warga kota Hue dan wisatawan adalah pemilik dan subyek festival”.

Festival Hue-Brand yang sudah ditegaskan - ảnh 2
Pertunjukan kesenian dalam Festival Hue 2010
(Foto: huefestival.com)

Ketika datang ke Festival Hue ini, wisatawan domestik dan wisatawan mancanegara akan bertemu dengan rasa akrab dari warga kota Hue, dari tukang becak, sopir taksi sampai para pedagang, pelajar dan mahasiswa. Khususnya ialah keterbukaan  dan keakraban yang kental dengan identitas kota Hue dari warga di daerah-daerah pedesaan Hue. Bisa dilihat bahwa brand Festival Hue telah berangsur-angsur hadir dalam hati sahabat-sahabat internasional. Pada festival pertama ada partisipasi kira-kira 50.000 wisatawan, diantaranya ada kira-kira 20.000 wisatawan mancanegara, pada Festival tahun 2012 angkat itu meningkat 4 kali lipat dengan 80.000 wisatawan mancanegara dan direncanakan bahwa pada Festival Hue 2014 ini akan ada 200.000 wisatawan mancanegara yang datang ke Ibu Kota kuno ini.

Juga melalui 7 festival, partisipasi warga kota Hue telah merangsang dan menyerap partisipasi dan sokongan aktif yang diberikan oleh unit, badan usaha dan warga kota Hue yang hidup jauh dari kampung halaman pada aktivitas-aktivitas festival, dari memberikan sumbangan dalam hal pengalaman, melakukan perkenalan, sosialisasi, langsung turut dalam penyelenggaraan, patungan, kontektivitas dan mendatangkan satu citra baru dengan kesempatan baru kepada kota Hue. Nguyen Van Thanh, Wakil Direktur Pusat Festival Hue memberitahukan: Festival Hue telah berhasil menciptakan satu brand di dalam dan luar negeri tentang aktivitas-aktivitas kebudayaan, kesenian dan pesta. Melalui 7 kali penyelenggaraan, festival ini semakin lebih mencapai sukses, diantaranya harus dikatakan bahwa penyosialisasian aktivitas festival merupakan satu pekerjaan sangat penting dan Festival Hue juga mendapat banyak bantuan yang diberikan oleh unit dan badan usaha”.

Festival Hue-Brand yang sudah ditegaskan - ảnh 3

Aktivitas dalam Festival Hue 2010
(Foto: vietbao.vn)

Festival Hue 2014 tidak hanya mengesankan tentang skala, kualitas pesta, tapi juga memperluas hubungan temu pertukaran kebudayaan dengan banyak negara di dunia, tersebar ke setiap daerah dan gugus pemukiman penduduk di kota ini, bersamaan itu, ini akan merupakan peristiwa budaya Vietnam yang menonjol menurut semangat sebagai tempat pertukaran, kerjasama dari semua kebudayaan dan kesenian domestik dan internasional, adalah tempat untuk menyosialisasikan citra budaya dan orang Vietnam kepada komunitas internasional. Seperti yang ditegaskan oleh Pham Cao Phong, Sekretaris Jenderal Komite Nasional UNESCO Vietnam bahwa Festival Hue 2014 merupakan kesempatan bagi Vietnam untuk menyosialisasikan citra dari satu bangsa dengan kebudayaan yang berusia ribuan tahun dan menyampaikan pesan kepada sahabat internasional tentang satu negara pecinta damai, mengalami pembaruan dan melakukan integrasi internasional secara komprehensif./. 

Komentar

Yang lain